November 4, 2024 Jaket Touring

Tips Memilih Jaket Touring Yang Perlu Anda Ketahui

Saat ini banyak sekali club motor kita temui di setiap ujung kota. Masing-masing club memiliki tempat sendiri-sendiri untuk dijadikan tempat mangkal sesuai dengan seleranya masing-masing. Perjalanan jauh adalah salah satu agenda yang sering dilakukan. Berikut ini adalah beberapa tips memilih jaket touring yang aman untuk keselamatan berkendara

Jaket Touring
source:kaskus

Tips memilih jaket touring yang bagus adalah yang bukan hanya memprioritaskan soal harga dan penampilan saja, melainkan yang memprioritaskan keselamatan dan kenyamanan berkendara.

Baca juga Beberapa Tips Memilih Jaket Hoodie

  • Bahan yang bagus

Jaket untuk touring perlu memiliki spesifikasi bahan yang bagus karena akan berlawanan dengan udara yang ekstrim, panas ataupun dingin. Sebaiknya memilih jaket yang bahannya lentur, menyerap keringat, dan tidak panas dipakai. Untuk mengantisipasi udara yang dingin, maka jaket touring sebaiknya terbuat dari bahan wind proof. Sedangkan untuk mengantisipasi hujan, maka jaket touring terbuat dari bahan water proof. Jaket touring dengan bahan kulit asli adalah pilihan yang tepat, karena mampu mengantisipasi kedua jenis cuaca yang ekstrim

  • Memiliki ventilasi udara yang cukup

Berkendara jauh dengan mengenakan jaket akan membuat suhu tubuh menjadi naik. Untuk itu perlu memilih jaket yang terdapat ventilasi udara, sehingga suhu udara di dalam jaket tidak terlalu panas.

  • Ukuran yang tepat

Jangan sampai membeli jaket touring yang terlalu besar karena akan menjadi beban tersediri untuk mengendaranya, dan tidak nyaman untuk dipakai karena mengganggu. Begitu juga jangan sampai membeli jaket touring yang terlalu kecil karena mempercepat naiknya suhu tubuh dan menngurangi keleluasaan dalam berkendara

  • Memiliki perangkat keamanan yang baik

Berkendara adalah kegiatan yang penuh dengan resiko kecelakaan. Oleh karena itu sebagai pengendara yang baik, kita perlu mempersiapkannya dengan menggunakan jaket yang safety, yakni jaket touring yang memiliki bantalan di bagian punggung, bahu, dada, danĀ  siku.

  • Tidak banyak aksesoris

Jaket touring yang baik bukan berarti jaket yang banyak aksesorisnya. Justru sebaliknya, jaket touring yang baik adalah yang model desainnya sederhana, minimalis dan tidak banyak aksesoris. Tujuannya adalah untuk keselamatan.

  • Warna yang terang/ mencolok

Warna jaket yang mencolok adalah salah satu cara kita sebagai pengendara untuk meningkatkan keamanan dan keselamatan dari kecelakaan. Semakin terang/mencolok warna jaket akan semakin baik untuk keselamatan pengendara.

Demikianlah beberapa tips memilih jaket touring yang baik. Melakukan hobi itu bagus untuk membantu perkembangan jiwa dan tubuh, tetapi keselamatan perlu menjadi prioritas utama. Selamat berkendara dengan jaket touring yang safety

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Konsultasi Via WA Sekarang